Puisi Persahabatan – Maafkan Aku
Puisi Persahabatan – Maafkan Aku
Source : kozio.comOleh Aning s. Ningsih
Hamparan canda yang pernah ada
Sapa mesra yang dulu tertata
Menghiasi hari diantara canda
Diantara tangisan rindu yang menggelora
Diantara dering suara dari seberang sana
Engkau hadir dan selalu kupuja
Engkau ada dan membuatku bahagia
Seakan semua tak mungkin berakhir karena apapun juga
Namun kini…
Hanya sunyi menemani hari
Hanya sepi menjaga mimpi
Hanya bayangmu menyapa pagi
Tak ada lagi cerita yang hakiki
Semua tinggal mimpi yang tak pasti
Duhai pemilik hati
Inilah akhir dari sebuah janji
Maafkanlah aku yang memilih pergi
Maafkanlah aku yang mengingkari
Tak lagi mampu berdiri bersama janji hati
Tak lagi mampu membawamu walau dalam mimpi
Maafkan aku honey
Dengan segala sesal yang mungkin kau benci
Dengan segala salah yang tak kau maui
Aku berpamit undur diri
Menikmati hidupku sendiri
Tanpa kamu lagi
—